RSS

Click here for Myspace Layouts

Memilih Wewangian Zodiak

CAPRICORN
Si misterius ini cocok memakai wewangian yang enggak bisa ditebak, seperti buah - buahan tropis dan bunga lumut. Beda dengan kebanyakan orang, Capricorn bisa jadi trendsetterwewangian di kalangan teman - temannya.

AQUARIUS
Lavender, patchoulli, vanilla, green tea, dan tumbuh - tumbuhan hijau yang penuh kesegaran untuk merefleksikan kepribadianmu.

PISCES
Pisces adalah pribadi romantis, misterius, penuh intuisi sekaligus memiliki jiwa seni tinggi dan sangat cocok dengan wewangian yang dipadukan dengan melati, santhal, vanilla, ylang - ylang, anggrek atau gooseberry, violet, ivy dan mawar.

ARIES
Kamu memerlukan wewangian yang menunjukkan sisi dominanmu dengan kombinasi keharuman bunga jeruk, black pepper, dan aroma buah - buahan.

TAURUS
Orang taurus adalah pengagum segala bentuk keindahan dan cenderung suka kemewahan. Parfum dengan paduan keharuman patchouli, ylang - ylang, lilac, cardamom (sejenis pohon jahe) dan sedikit aroma buah sangat cocok.

GEMINI
Gemini gak suka segala sesuatu yang monoton, karena itu mereka menyukai parfum dengan wangi yang dominan. Seperti melati, lavender, peach, jeruk, lemon, pinus, atau keharuman laut.

CANCER
Cocok dengan wewangian melati, mawar atau musk.

LEO
Lavender, heliotrope (sejenis bunga magnolia), iris atau lily yang dipadukan dengan unsur musk dan cinnamon akan sangat menggambarkan karakter zodiak ini.

VIRGO
Virgo dikenal konsisten dan jarang berubah pikiran. Kamu bakal setia sama satu parfum yang sudah cocok denganmu. Cocok memakai wewangian jeruk atau kayu cendana segar.

LIBRA
Parfum dengan keharuman orange, atau bunga - bunga musim semi seperti geranium, mawar, fressia, lemon, melati, peach, atau bergamot.

SCORPIO
Sebuah parfum yang mewah dan bernilai. Dengan keharuman cinnamon,dan sentuhan bunga seperti melati, rosemary, lotus, mawar dan vanilla.

SAGITARIUS
Wewangian yang tepat untuk zodiak ini adalah yang segar dan eksotis. Seperti cengkeh dengan lavender, patchouli, rosemary, bergamot, magnolia, lemon dan tuberose.

Tips Mengurangi Bau Badan

BB alias yang kerap disebut Bau Badan sangat menganggu aktifitas kita dan membuat kita sangat tidak Pede. Bau keringat disebabkan oleh bakteri - bakteri terutama pada lipatan tubuh, telapak tangan, dan sela-sela jari. Aku punya tips buat kalian yang memiliki penyakit "BB alias Bau Badan". Gak mau sampai dikomentarin orang segala macam dan ingin tampil tetap wangi? Makanya simak..

Mencegah keringat dan BB :


1. Memakai bedak
Bedak dapat menyerap keringat dengan baik dan membantu mengurangi bau tidak sedap. pilihlah bedak yang mengandung antiseptik karena bermanfaat pula untuk membunuh kuman. Dan sebaiknya hindari bedak dengan wewangian. Karena bila tidak cocok dengan produksi keringat tubuh kita justru akan menambah bau di badan.

2. Memakai deodorant
Deodorant antipersiprant mengandung senyawa aktif yang berfungsi untuk mengurangi produksi keringat dan membunuh bakteri.

3. Suntik botox
Botox dapat melumpuhkan kelenjar keringat. Namun suntik botox bukan untuk sembarang orang. Botox dipakai jika seseorang mengalami gangguan produksi keringat yang berlebihan sampai menimbulkan bau tidak sedap. biasanya dilakukan setahun sekali.

4. Operasi
Ini dilakukan pada tubuh yang memiliki produksi keringat yang sangat sangat berlebih

Tips untuk mengurangi Bau badan :

1. Konsumsi sayuran hijau
Klorofil yang terdapat pada sayuran hijau adalah antioksidan alami. Dan klorofil dapat memperbaiki jaringan dan menetralkan racun yang masuk ke dalam tubuh. Klorofil merupakan deodorant alami yang dapat mengurangi bau tak sedap pada badan, mulut, atau sisa pembuangan kita.
2. konsumsi daun beluntas
meminum air rebusannya 2 kali sehari.
3. Daun kemangi
kemangi mengandung minyak atsiri yang dapat menghilangkan bau badan dan berfungsi sebagai antiseptik. bisa langsung dimakan atau menyeduhnya dengan air panas, tambahkan gula aren dan minum 2 kali sehari.
4. Rimpang temulawak
minum rebusannya atau diparut lalu minum air perasan ditambah madu. Parutan temulawak juga bisa dibalurkan ke seluruh tubuh.
5. Bunga kecombrang
Dimasak sebagai campuran pada lodeh atau gulai. Zat aktif didalamnya dapat mengurangi produksi keringat.
6. Jeruk purut
Minum sari campuran kulit jeruk purut dengan sebatang kencur yang dihaluskan dengan air.
7. Jeruk nipis
Campur air perasaan jeruk nipis dengan setengahsendok teh kapur sirih. Aduk dan gosokkan pada ketiak setelah mandi. Diamkan sampai kering.
8. Jahe
Rebusan air jahe dikonsumsi teratur.
9. Timun
Baik untuk kesehatan kulit Dapat dikonsumsi mentah dalam sayuran atau minuman. Iris tipis mentimun lalu oles atau gosokkan pada bagian tubuh yang berbau.
10. Cengkeh
Rendam bebrapa bunga cengkeh dalam air hangat sampai mengambang, lalu minum 2 kali sehari secara teratur.
Nah.. itu tadi merupakan cara - cara tradisional untuk mengurangi bau badan. Silahkan mencoba dan semoga berkhasiat :)

Powered By Blogger